Bagi seorang pelari sejati, memilih sepatu lari bukan hanya menjadi hal yang penting, namun sudah menjadi prioritas. Memperkenalkan, on running shoes, adalah sebuah merek sneakers asal Swiss yang bisa menjadi pilihan berkualitas untuk menemani aktivitas berlari Anda.
Memulai debutnya pada tahun 2010 dan berkembang bersama dengan visinya yaitu untuk mengubah cara kita berlari, terciptanya On dipimpin langsung oleh mantan atlet triathlon Olivier Bernhard. On memperkenalkan teknologi CloudTec yang revolusioner, sehingga memberikan sensasi berlari yang ringan dan responsif.
Berawal dari startup kecil, On kini telah berkembang menjadi sebuah merek sepatu global yang menandai tonggak penting dalam sejarah inovasi sepatu lari. Dengan desain yang futuristik berpadu dengan teknologi canggih, membuktikan bahwa sneakers satu ini sangat mampu menjadi favorit banyak pelari, bahkan dari seluruh dunia.
Rekomendasi On Running Shoes Terbaik
1. Cloudultra 2 Running Sneakers White Wolf Men
Teknologi busa Helion-nya begitu istimewa, karena memberikan bantalan yang responsif, ringan, dengan daya tahan yang sangat baik. Elemen speedboard-nya juga memberikan propulsi yang lebih baik, sehingga membantu Anda melangkah lebih jauh, namun dengan lebih sedikit tenaga.
Material upper pada bagian dalam sepatu, memberikan sirkulasi udara yang baik, menjaga kaki tetap kering dan nyaman selama berlari. Pola tapak sepatu yang agresif juga akan memberikan reaksi yang baik di berbagai jenis medan, baik tanah, batu, maupun akar pohon.
Baca juga: Cermati 8 Cara Membedakan Sepatu Sneakers ON Asli dan Palsu Sekarang Juga!
2. Cloudrunner 2 Running Sneakers White Sand Men
Terbuat dari bahan daur ulang, seperti bahan mesh 100% polyester daur ulang, sehingga sangat ramah lingkungan, namun tidak sedikitpun mengurangi kualitasnya. Pada bagian midsole-nya dibuat dengan teknologi Helion™ yang memberikan respon serta daya tahan yang sangat baik, sehingga menghasilkan setiap langkah yang lebih berenergi.
Selain itu, teknologi CloudTec® khas On, memberikan bantalan yang nyaman dan lembut, dengan daya benturan yang menyerap dengan baik. Outsole-nya pula diperbaharui dan dirancang untuk mencegah batu kerikil terjebak di sela-sela tapak sepatu, membuat langkah semakin stabil.
3. Cloud 5 Coast
Menggunakan bahan mesh pada bagian atas sepatu, sehingga sirkulasi udara berjalan baik sekaligus membuat kaki tetap kering. Speed-lacing system-nya yang cepat dan mudah digunakan, membuat Anda jadi bisa langsung mengenakan sepatu dan mulai berlari dengan nyaman.
Kick-down heel pada bagian belakang juga dirancang untuk memudahkan saat memakai dan melepas sepatu. Secara keseluruhan, On running shoes ini terbuat dari 44% daur ulang, jadi lebih ramah lingkungan dengan desain yang stylish dan fungsional, namun tetap berkualitas.
Tersedia tiga varian warna, Mineral Acica, Chalk Olive, Black Shadow.
Ketiga model On running shoes di atas bisa Anda dapatkan mulai dari harga 2 jutaan, dengan kualitas dan keunggulan yang tidak diragukan lagi. Pilih yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan Anda untuk mendapatkan pengalaman berlari dan bertualang di alam maupun untuk aktivitas sehari-hari bersama dengan On. Semoga bermanfaat!
13 Komentar
Yang Cloudrunner 2 saya suka, modelnya bagus dan warnanya pun cantik. Kalau dibawa buat lari nggak cuma menemani kita sehat, tapi juga bisa bikin stylish deh kayaknya.
BalasHapusmodel sepatunya keren-keren ya. Dan karena dirancang oleh mantan pelari, jadi sepatu ini sudah memenuhi standar kenyamanan saat dipakai berlari, tentu saja jadi menunjang penampilan saat berlari.
BalasHapusBuat olahraga memang harus sepatu yang tepat biar kaki gak cedera, dan tentunya bisa jadi penyemangat buat rutin olahraga. Gak ada alasan buat males kan
BalasHapusSaya naksir nih modelnya cakep terus enak buat lari. Sayangnya cuma bisa buat cowok ya (?)
BalasHapusSaya sudah coba beberapa merek, tapi On Running benar-benar beda! Busa CloudTec-nya bikin lari jadi lebih nyaman dan ringan. Cocok banget buat yang nyari sepatu running dengan teknologi canggih. Kaki jadi enggak cepat pegel, deh!
BalasHapusPengennn bangett :(( tapi harganya itu loh wkwkwkw skrg masih prioritasin yg lain. Semoga ntr ada kesempatan meminang brand ini wkwkwkwk
BalasHapusModelnya lucu2 dan warnanya jg kalem. Nggak ngejreng jd nggak silau buat mata memandang. Kyknya bnyk yg iri deh kalo kita pk sepatu warna mencolok gitu. Kyk terkesan norak dan pamer. Kalo warna kalem gini kan adem ya kak.
BalasHapusHarganya lumayan juga ya. Tapi emang worth it ya dengan kualitas, bahan dan kenyamanan yang ditawarkan emang sebanding sih sepatu ini
BalasHapusKualitasnya luar biasa yaa.. Bener-bener di desain dengan teliti dan efeknya olahraga lari pun menjadi nyaman. On Running shoes memang andalan banget.
BalasHapusRekomendasi keren, Kak. Untuk olahraga lari memang butuh sepatu yang berkualitas. Bukan cuma terlihat keren tapi juga aman dan nyaman.
BalasHapusJujurly penasaran banget pengen coba sepatu on ini.. storenya juga udah ada di Indo ya kalau nggak salah.. baca baca reviewnya juga pada bagus ya pengalaman pemakaiannya
BalasHapusKalau sepatu lari, aku lebih suka yang modelnya seperti Cloudultra sama Cloudrunner. Lebih menarik dan fashionable.
BalasHapusnaksir nih sama cloud 5 coast yang mineral acica, model dan warnany cocok banget..pasti jadi semangat lari nih pake sepatu kece begini
BalasHapusSilahkan Berikan komentar Anda pada artikel ini!